INOVASI ALAT TEKNOLOGI TEPAT GUNA (TTG) OLEH MAHASISWA KKN DESA MAHATO UNIVERSITAS RIAU

 




MAHATO - KKN Desa Mahato Kecamatan Tambusai Utara dari Universitas Riau Memberikan TTG (Teknologi Tepat Guna) Sederhana Kantor Desa Mahato, Kamis (28/07/2021)

Kelompok KKN Desa Mahato Universitas Riau di Kecamatan Tambusai Utara, Kabupaten Rokan Hulu, memberikan TTG Sederhana berupa stand sabun dan wadah cuci tangan kepada Kantor Desa Mahato.

Inovasi ini berupa alat sederhana yang terbuat dari pipa kemudian dirakit menjadi alat sebagai wadah sabun cair.

Dalam program KKN di era pandemi ini, mahasiswa KKN UNRI diwajibkan untuk membuat program wajib terkait pecegahan persebaran Covid-19 serta program tambahan yaitu pendampingan usaha mikro kecil menengah (UMKM) terdampak Covid-19. 

“Terimakasih kepada Tim KKN Desa Mahato UNRI atas pemberiannya, semoga stand sabun dan wadah cuci tangan ini bisa bermanfaat”, ujar salah satu perangkat Desa Mahato.


(Percobaan TTG oleh Sekretaris Desa Mahato)

 tim KKN UNRI mengatakan bahwa TTG tersebut merupakan inovasi dari kreativitas mahasiswa. 

“Teknologi Tepat Guna Sederhana stand sabun ini merupakan sabuah inovasi kami mahasiswa dengan tidak langsung memegang sabun ketika digunakan untuk meminimalisir penularan covid-19”, ujar Riris Angraini sebagai salah satu anggota tim KKN UR.

TTG sederhana ini diharapkan mampu meningkatkan kemauan masyarakat untuk selalu cuci tangan terutama pada saat covid-19 ini. Bukan hanya meningkatkan kemauan masyarakat tetapi TTG sederhana ini dapat dikembangkan secara luas sebagai inovasi.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Selamat Datang di Blog Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Balek Kampung 2021 Desa Mahato, Kecamatan Tambusai Utara, Rokan Hulu, Riau.

MAHASISWA KKN DESA MAHATO UNIVERSITAS RIAU MEMBANTU KELOMPOK TANI MENANAM JERUK DI DUSUN BANDAR JAYA